SUARA INDONESIA LAMONGAN

Di Tengah Pandemi Covid-19, Mahasiswa UMM Lakukan Program Pengabdian di Lamongan

M Nur Ali Zulfikar - 22 October 2020 | 21:10 - Dibaca 4.16k kali
Pendidikan Di Tengah Pandemi Covid-19, Mahasiswa UMM Lakukan Program Pengabdian di Lamongan
Mahasiswa UMM saat foto bersama warga Desa Sungegeneng

LAMONGAN – Di tengah penyebaran covid-19 yang belum berakhir, Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) tidak berhenti berbakti kepada negeri. Salah satunya melalui kegiatan unggulannya yakni Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa (PMM) dengan tema “Bhaktimu Negeri”.


Salah satunya yang dilakukan oleh kelompok 01 gelombang 12 di Desa Sungegeneng, Kecamatan Sekaran. Selama satu bulan penuh, sejak tanggal 5 Oktober - 5 November 2020. Puluhan mahasiswa kampus putih berbaur dan mengabdi secara langsung kepada masyarakat.

Bhentar Firmandreas, selaku koordinator kelompok mengatakan, dirinya bersama puluhan mahasiswa lain siap memberikan kemanfaatan untuk masyarakat lewat berbagai program edukasi dan optimalisasinya. 

“Kami telah menyusun berbagai program edukasi dan optimalisasi dengan penyesuaian keadaan ditengah Pandemi yang belum selesai untuk desa Sungegeneng dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) Muhammadiyah 07 Sungegeneng,” ujar Bhentar dalam rilisnya, Kamis, (22/10/2020), sore

“Desa Sungegeneng memiliki potensi digitalisasi pelayanan publik yang cukup memadai. Maka dari itu kami dari tim PMM-UMM kelompok 01 gelombang 12 akan melakukan optimalisasi pengelolaan web desa dan mengedukasi masyarakat bahwa pelayanan publik di desa Sungegeneng seperti pengurusan surat-surat sudah bisa dilaksanakan melalui online,” sambungnya.

Kesiapan dalam melaksanakan berbagai program, disampaikan juga oleh Zahratul Afifah selaku sekretaris kelompok, “Kami sangat siap berbakti kepada masyarakat melalui berbagai program yang kami unggulkan. Kami menyusun berbagai program, maka dari itu kami akan bekerja keras untuk mengedukasi masyarkat dan mengoptimalisasikan sumber daya ada di desa Sungegeneng ini,” terangnya


“Edukasi akan kami fokuskan kepada calon penerus bangsa ini, yakni kepada adik-adik MI Muhammadiyah 07 Sungegeneng terkait dengan penggunaan teknologi setiap hari, hal ini tak lepas dari konsekwensi penyebaran covid-19 yang mengharuskan melek teknologi. Tidak hanya itu, Edukasi juga akan kami adakan kepada masyarakat terkait pelaksanaan Pilkada Lamongan ditengah Pandemi dengan menggandeng Komisioner KPU Kabupaten Lamongan sebagai pembicara,” tambahnya

Kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari Sekertaris Desa Sungegeneng, Miftakhul Rohman. Dia mengaku mahasiswa banyak memberikan pemahaman terkait pelayanan berbasis teknologi.


“Kami baru-baru ini memiliki website untuk dapat melakukan pelayanan masyarakat seperti pengurusan surat secara online. Namun, websitenya belum optimal atau masih kosong dan tenaga kami terbatas untuk melakukan pendesainan dan mengisi website tersebut. Harapannya adik-adik PMM-UMM Kelompok 01 bisa mengoptimalkan website tersebut dengan data-data yang telah tersedia dan mengedukasi masyarakat,” terangnya

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : M Nur Ali Zulfikar
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya