SUARA INDONESIA LAMONGAN

Husnul Aqib: Pemuda Adalah Penerus Masa Depan Bangsa, Tidak Boleh Loyo

M Nur Ali Zulfikar - 11 October 2020 | 22:10 - Dibaca 1.28k kali
Pemerintahan Husnul Aqib: Pemuda Adalah Penerus Masa Depan Bangsa, Tidak Boleh Loyo
Husnul Aqib tengah, saat menghadiri pelantikan pengurus Pemuda Muhammadiyah

LAMONGAN - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Husnul Aqib memberikan pidato motivasi dalam acara pelantikan Pimpinan Ranting Pemuda Muhammadiyah (PRPM) se - cabang Sekaran, Minggu (11/10/2020), siang.

Dalam kesempatan tersebut, Aqib menyampaikan bahwa, pemuda mempunyai peran besar dalam berdirinya bangsa Indonesia. Salah satunya yang tercermin dalam momen sumpah pemuda.

"Sebagai pemuda kita harus optimis, jangan pesimis, apalagi sampai loyo. Pemuda itu harus optimis, kuat dan semangat. Karena masa depan bangsa dan agama Islam ada di tangan kalian ini," ujar anggota Fraksi PAN ini.

Ketua DPD PAN Lamongan ini menegaskan, sebagai pemuda atau generasi millenial, harus terus mengasah diri untuk lebih baik dan lebih baik. Tidak boleh puas diri, apalagi menyerah.

"Pemerintah, khususnya Pemkab Lamongan butuh pemikiran cemerlang dari para pemuda, khususnya kader Pemuda Muhammadiyah. Jadi jangan pernah lelah untuk belajar, berproses untuk kemanfaatan umat dan masyarakat," pungkas anggota DPRD Provinsi Jawa Timur periode 2014 -2019 ini.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : M Nur Ali Zulfikar
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya