SUARA INDONESIA LAMONGAN

Ratusan Pedagang Pasar Lamongan Jalani Vaksinasi

M Nur Ali Zulfikar - 25 February 2021 | 13:02 - Dibaca 307 kali
Kesehatan Ratusan Pedagang Pasar Lamongan Jalani Vaksinasi
Suasana vaksinasi di Perumda Pasar Lamongan
LAMONGAN - Ada sebanyak 252 orang pedagang dan karyawan di lingkungan Perumda Pasar Lamongan melaksanakan vaksinasi di Pasar Baru setempat, Kamis (25/02/2021), pagi.

Vaksinasi juga dilakukan kepada 101 pedagang dan karyawan di UPT Pasar Baru dan Pasar Agrobis Babat. Sehingga total yang melaksanakan ada 353 orang.

Direktur Perumda Pasar Lamongan, Suhartono mengungkapkan bahwa, vaksinasi dilakukan sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan sekaligus untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

"Yang di vaksin hari ini adalah pedagang dan karyawan Perumda Pasar. Yang kami daftarkan mengikuti vaksinasi sebenar 387 orang, namun saat ini baru realisasi 353 orang," ungkapnya

Pria yang akrab disapa Hartono ini mengatakan, ada sebagian yang ikut vaksinasi tahap selanjutnya, diantaranya Pasar Blimbing, Pasar Brondong dan Pasar Hewan.

"Bagi yang hari ini belum di vaksin, akan ikut vaksinasi tahap selanjutnya. Karena saat ini vaksin yang datang terbatas, dan diprioritaskan untuk sektor pelayanan publik," katanya

Lebih jauh Hartono menegaskan bahwa yang paling utama untuk pencegahan Covid-19 adalah melaksanakan protokol kesehatan secara ketat.

"Jadi vaksin ini hanya untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan daya tahan tubuh. Penerapan protokol kesehatan tetap dijalankan secara disiplin dan ketat," pungkasnya

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : M Nur Ali Zulfikar
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya