SUARA INDONESIA LAMONGAN

Bawa Semangat Persatuan, Pataka Jer Basuki Mawa Beya Diberangkatkan dari Lamongan ke Tuban

Irqam - 28 September 2023 | 17:09 - Dibaca 928 kali
News Bawa Semangat Persatuan, Pataka Jer Basuki Mawa Beya Diberangkatkan dari Lamongan ke Tuban
Pataka Jer Basuki Mawa Beya diberangkatkan dari Lamongan ke Tuban, (Foto: Istimewa)

LAMONGAN, Suaraindonesia.co.id - Usai diterima Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, Rabu (27/09) kemarin, pataka Jer Basuki Mawa Beya diberangkatkan ke Tuban. Kirab pataka tersebut merupakan rangkaian Hari Jadi ke-78 Jawa Timur.

Pataka diberangkatkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lamongan Moch. Nalikan menggantikan Bupati Yuhronur Efendi, dari Kantor Pemerintah (Pemkab) Lamongan pada Kamis (28/9/2023), untuk menuju Kabupaten Tuban.

Nalikan mengatakan bahwa kirab pataka di kabupaten/kota se Jawa Timur tersebut membawa semangat perjuangan untuk beberapa misi yang dititipkan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

"Jer Basuki Nawa Beya ini adalah suatu falsafah bagi Jawa Timur, yang memiliki nilai-nilai sosial yang harus terus kita bangun. Tidak ada perjuangan tanpa pengorbanan dalam arti sebenarnya. Kaitannya dalam perjuangan kita sesuai pesan Bu Gubernur dalam ulang tahun ke-78 Jawa Timur kebangkitan ekonomi, kebangkitan sosial budaya, dan kebangkitan pariwisata di Jawa Timur khususnya ini di Kabupaten Lamongan," kata Nalikan.

Menurut Nalikan, misi yang dalam kirab pataka ini menjadi perjuangan bersama membangkitkan kembali perekonomian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pasalnya, pandemi Covid-19 sempat mengakibatkan diberbagai sektor perekonomian terpuruk.

Selain itu, misi sosial menjadi tantangan bersama untuk terus menjaga dan meningkatkan harmonisasi masyarakat dengan karakter penuh semangat, berbangsa dan bernegara, utamanya mengedepankan karakter “Megilan” yang melekat di masyarakat Lamongan.

"Kebangkitan pariwisata tentu ini yang saling terintegrasi antara kebangkitan ekonomi, sosial dan kebangkitan pariwisata karena satu sama lain saling melengkapi dan melingkupi artinya saling memberikan kontribusi ketika pariwisata itu bangkit maka ekonomi akan bangkit, ketika ekonomi bangkit maka sisi-sisi sosial kemasyarakatan juga akan menjadi bangkit, begitu juga dengan kebangkitan budaya yang kaitannya juga erat dengan kebangkitan-kebangkitan yang ingin di bangun oleh Bu Gibernur Jawa Timur" tambah Nalikan. 

Lebih lanjut, Nalikan berharap, semangat Jer Basuki Mawa Beya dapat senantiasa menjadi modal perjuangan pemerintah dalam memperjuangkan dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

"Dengan semangat Jer Basuki Mawa Beya kita harapkan kita semua di Pemerintah Kabupaten Lamongan senantiasa terus berjuang, jangan pernah  berhenti untuk berinovasi, jangan pernah berhenti untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, dengan situasi sekarang ini kita berbuat baik pun pasti ada yang mencemooh itu hal yang biasa, apalagi kita berbuat yang kurang baik. Terus kita berjuang, mengabdi, terus memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya masyarakat Lamongan," harap Nalikan.  

Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan Jarwito dalam laporannya mengatakan, kirab estafet tersebut akan membawa beberapa bendera dan pataka. 

"Dalam kirab ini yang membersamai kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya, ikut juga yang di kirab pataka Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Praja Wibawa, pataka satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas), pataka Pemadam Kebakaran (Damkar) dan penyelamatan Yudha Bramajaya, kemudian logo hari jadi ke-78 provinsi jawa timur," ungkapnya.

Dikatakan Jarwito, kirab di hari ke lima tersebut juga menggandeng berbagai instansi maupun OPD di Lamongan dengan melibatkan 13 armada mulai dari, Polres Lamongan, Satpol PP Lamongan, Diskominfo Lamongan, Dinas PU Bina Marga Lamongan, Dinkop UMKM, BPBD Lamongan, Dinsos Lamongan, Dinkes Lamongan, dan Dishub Lamongan. 

"Kemarin hari Rabu 27 September 2023, Pak Bupati menerima Pataka JBMB dari Kasatpol PP Gresik dan selanjutnya Bapak Bupati Lamongan menyerahkan kepada kami untuk disemayamkan, kemudian pada hari ini akan kita bawa untuk diserahkan kepada Bapak Bupati Tuban guna dikirab di rute selanjutnya yaitu Kabupaten Bojonegoro," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Irqam
Editor : Wildan Muklishah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya